Dikira Sakit Gigi, Wanita Ini Tenyata Mengidap Kanker Rahang! Ternyata Ini Penyebabnya
Benjolan kankernya sudah membesar hampir separuh wajahnya, bahkan sudah sempat pecah hingga Rara mengalami pendarahan. Sekarang Rara sudah kesulitan makan dan beraktivitas, Kanker ini benar-benar melumpuhkan hidupnya,” - Leony, Kakak.
---------

Saat giginya telah dicabut dan justru mengalami alergi obat, Siti yang akrab disapa Rara (35th) tahu bahwa benjolan kecil di pipi kanannya bukan sembarang infeksi atau sakit gigi seperti yang dikira sebelumnya.
Melainkan kanker ganas yang menyerang Nasofaring / rahang!

Dengan mengandalkan semua uang tabungan yang dimiliki, Rara berharap penyakitnya segera sembuh dan bisa kembali bekerja sebagai instruktur senam.
Nahas, bukan sembuh yang didapat benjolan di pipi kanannya membesar hampir separuh wajahnya.

Dari bulan Juli lalu ikhtiar pengobatan terus dilakukan hingga ke 3 RS berbeda.
Hasil biopsi yang nyatakan ia mengidap kanker nasofaring, hanya bisa diobati melalui kemoterapi dan operasi bedah kulit dengan mengambil sebagian kulit punggung untuk menambal pipinya.

Sekarang kondisi Rara makin memprihatinkan, makanan sudah tak bisa masuk ke mulutnya. Bahkan Rara pernah mengalami pendarahan yang membuatnya terjatuh dari tempat tidur!
Kata Dokter, kanker ganas ini berpotensi menyebar jika tak segera ditangani.
Sebagai Ibu 1 orang anak, Rara adalah tulang punggung bagi dirinya sendiri dan sang anak yang kini sudah kelas 2 SMP.

Ia harus banting tulang untuk biaya hidup, cicilan rumah, dan kini untuk pengobatan penyakit ganasnya.
Meski wajahnya tak akan kembali normal 100% pasca operasi nanti, Rara sangat berharap Kanker dihilangkan dari tubuhnya.
Semakin hari, tekanan mental terus menyerangnya disaat ia sudah kehabisan uang dan kini anaknya terpaksa dibawa oleh mantan suami yang telah berpisah 10 tahun lalu.
Posting Komentar untuk "Dikira Sakit Gigi, Wanita Ini Tenyata Mengidap Kanker Rahang! Ternyata Ini Penyebabnya"