close
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Putus Sekolah ,Jadi ART, Penyanyi Ini Raih Sukses, Tarif Manggung dari Rp 35 Ribu, Kini 70 Juta



dikenal sebagai penyanyi dangdut sukses, siapa sangka kehidupan masa kecil wanita cantik ini cukup pilu.

Di usianya yang masih sangat belia, ia harus kerja banting tulang demi memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Bahkan ia sampai putus sekolah karena tak ada biaya.

Sejak kecil penyanyi dangdut satu ini sudah ditinggalkan oleh orangtua.

Ia akhirnya tinggal bersama neneknya.

Berkat kegigihannya dalam bekerja dan berusaha, kini ia memetik hasilnya.

Penyanyi dangdut yang dimaksud yakni Evi Masamba.

Evi Masamba dikenal setelah namanya muncul sebagai jawara ajang pencarian bakat D'Academy 2.

Suara indahnya sanggup menghipnotis telinga penggemar musik dangdut.

Sukses menjadi penyanyi dangdut dengan bayaran mahal, ini perjalanan hidup Evi Masamba.




1. Putus sekolah dan jadi ART


Ditinggalkan orangtua sejak kecil, Evi Masamba harus berjuang sendiri agar bisa makan.

Kedua orangtua Evi Masamba bercerai dan ia tinggal bersama nenek.

Di saat orangtuanya masing-masing menikah lagi, penyanyi bernama asli Evi Anggraini ini harus berjuang untuk hidup.

Ia akhirnya meninggalkan bangku SMP karena keterbatasan biaya.

Evi Masamba yang tinggal bersama neneknya pun harus membantu masalah perekonomian.

Di usianya yang masih remaja, Evi Masamba menjadi asisten rumah tangga.

Ia juga tak malu berjualan baju bekas hingga menjemur rumput laut.


"Semua kerjaan pernah aku lakuin. Pernah jadi babysitter, jadi pembantu juga pernah, jual baju bekas juga pernah. Mau gimana lagi, biaya hidup di kampung kalo nggak nyari duit kita nggak makan," ujar Evi Masamba ketika jadi bintang tamu di acara Nih Kita Kepo.


Dikarenakan cucu neneknya banyak, Evi Masamba kerap tak makan karena tidak ada uang.




2. Ubah nasib


Hingga akhirnya tiba di titik Evi Masamba ingin mengubah nasib.

Saat remaja, Evi Masamba juga mencari uang dengan nyanyi dari panggung ke panggung.

Bayarannya menyanyi dari panggung ke panggung hanya sebesar Rp 35 ribu.

Kendati demikian, Evi Masamba bersyukur lantaran ia masih bisa makan.


"Dulu Rp 35 ribu, tahun 2007 atau 2006 kalo nggak salah. Rp 35 ribu itu udah luar biasa banget kak. Udah bisa makan jaman dulu," ujarnya.


Memiliki kemampuan menyanyi yang cukup mumpuni, Evi Masamba bermaksud mengubah nasib.

Penyanyi berusia 31 tahun ini mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi D'Academy.

Bersyukur namanya keluar sebagai jawara.

Tarif manggung Evi masamba pun melesat jauh hingga mencapai Rp 70 juta sekali manggung.

Bahkan Evi Masamba juga sudah memberangkatkan neneknya untuk Umroh.

Tahun 2018 lalu, Evi Masamba resmi dinikahi sang suami yang bernama Arief Hajrianto.

Dari pernikahan tersebut, Evi Masamba dan Arief Hajrianto dikaruniai seorang anak perempuan bernama Putri Meyshyla Nur Wahid.

Melalui akun Instagram pribadinya, Evi Masamba kerap membagikan momen kebersamaan dengan suami dan anak.

Selain bekerja sebagai penyanyi dangdut, Evi Masamba juga turun langsung mengurus buah hatinya.

Sang suami kini juga diketahui menjadi manajer pribadinya.



3. Bisnis

Selain menjadi penyanyi, Evi Masamba juga mencoba dunia bisnis.

Evi Masamba menjajal bisnis di bidang kuliner dan fashion.

Penyanyi kelahiran 7 Mei 1991 ini berjualan bakso yang diberi nama Bakso Evi Masamba.

Warung bakso milik Evi Masamba ini berada di Sulawesi Tengah.

Selain bakso, istri Arief Hajrianto ini juga jualan baju anak dengan nama Evi Masamba x Inoel Kids.

Evi Masamba sendiri juga masih aktif bernyanyi dan banyak tawaran manggung yang datang padanya.

Posting Komentar untuk "Putus Sekolah ,Jadi ART, Penyanyi Ini Raih Sukses, Tarif Manggung dari Rp 35 Ribu, Kini 70 Juta"